Setelah vakum selama pandemi, akhirnya PT INTI (Persero) kembali eksis dalam perhelatan pameran produk. Setelah mengeksekusi pameran perdana di awal April 2022, PT INTI (Persero) lanjut eksis mengikuti Business Matching Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Tahap I pada 20-21 April 2022 di Gedung Smesco Exhibition Hall, Jakarta. Pada perhelatan tersebut, PT INTI (Persero) memamerkan e-Voting, Set Top Box (STB) INTI DVBT2, berbagai varian KTP-el Reader, dan INTI Smart Trunking.
Dalam kegiatan yang diinisiasi oleh Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia itu, PT INTI (Persero) pun menjadi narasumber diskusi panel yang mengulas tentang kompentensi perusahaan dalam negeri di pasar industri nasional. (*)