PT Industri Telekomunikasi Indonesia (Persero)

Our News

Webinar INTI Chapter II #AyoBerAKHLAK

Share on facebook
Share on twitter
Share on google
Share on pinterest

Kantor Pusat

Jl. Moch Toha No. 77 Bandung 40253
Telepon : (+62-22) 5201501
Fax : (+62-22) 5202444
Email : info@inti.co.id

PT INTI (Persero) menggelar Webinar INTI Chapter II yang mengusung tajuk “Ayo BerAkhlak, INTI BerAkhlak”.

Webinar edisi kedua yang diadakan oleh Divisi Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) pada Jumat, 20 November 2020 ini menghadirkan narasumber Direktur Keuangan Tri Hartono Rianto, yang dalam hal ini merupakan Direktur yang Membidangi SDM.

Kegiatan yang diikuti oleh sekitar 70 karyawan dari induk, anak, dan afiliasi Perusahaan itu mengulas tentang penetapan AKHLAK sebagai nilai-nilai utama oleh Kementerian BUMN seperti yang tertuang dalam Surat Edaran No. SE-7/MBU/07/2020. Tri Hartono Rianto menyebutkan dalam paparannya bahwa Kementerian BUMN menargetkan agar AKHLAK dapat dijadikan sebagai identitas dan perekat budaya kerja yang mendukung peningkatan kinerja secara berkelanjutan, melahirkan perilaku keseharian, dan membentuk budaya kerja yang wajib diterapkan oleh seluruh entitas BUMN, mulai dari Direksi, Dewan Komisaris, serta Karyawan di lingkungan BUMN, anak perusahaan dan afiliasi terkonsolidasi.

Harapannya, melalui berbagai internalisasi AKHLAK, nilai utama itu akan melebur menjadi budaya perusahaan serta setiap insan BUMN menjadi agen perubahan bagi bangsa dan negara melalui kesamaan nilai utama AKHLAK. Sebagai wujud komitmen PT INTI (Persero) terhadap implementasi AKHLAK, diterbitkanlah Surat Keputusan Direksi No. KN.029/2020 tertanggal 29 September 2020 yang menyebutkan mengenai perubahan budaya perusahaan dari HARMONI menjadikan AKHLAK. Semoga budaya perusahaan PT INTI (Persero) yang baru ini memberikan motivasi dan manfaat sebesar-besarnya bagi kemaslahatan Keluarga Besar PT INTI (Persero) dan Indonesia. ***

English EN Indonesian ID